WEBINAR UPDATE PEMERIKSAAN D DIMER DALAM MEMBANTU PENEGAKKAN DIAGNOSA TROMBOSIS_DPC PATELKI BOGOR

Lembaga Pendidikan Pelatihan Profesi Laboratorium Medik Utama
Penyedia Pembelajaran:Lembaga Pendidikan Pelatihan Profesi Laboratorium Medik Utama
WEBINAR UPDATE PEMERIKSAAN D DIMER DALAM MEMBANTU PENEGAKKAN DIAGNOSA TROMBOSIS_DPC PATELKI BOGORWebinar
Pemula
Kuota 1.500 Peserta
4.77
1417 Peserta Terdaftar
Online
Berbayar

Tentang Webinar

Trombosis merupakan penyebab kematian terbanyak di Amerika Serikat. Lebih dari 2 juta orang meninggal setiap tahun akibat thrombosis arteri atau vena atau penyakit-penyakit yang ditimbulkannya. Dalam jumlah yang sama dijumpai penderita thrombosisnon -fatal seperti misalnya thrombosis vena dalam (deep vein thrombosis), emboli paru non-fatal, thrombosis serebrovaskuler, transient cerebral ischemic attack, penyakit jantung koroner non-fatal, thrombosis vaskuler retina, dan lain-lain. Jika dibandingkan dengan kematian akibat kanker sebesar 550.000 per tahun, thrombosis menimbulkan kematian 4 kali lebih banyak. Ini menunjukkan bahwa thrombosis memberikan dampak luar biasa pada morbiditas, mortalitas dan biaya perawatan medik. Sebagian morbiditas tersebut dapat dicegah dengan pencegahan primer, dan sebagian lagi dengan pencegahan sekunder sesudah terjadi serangan. Oleh karena itu pengertian tentang faktor risiko dan patogenesisnya menjadi sangat penting dalam rangka menyusun cara pencegahan dan pengobatan yang baik.

 

Kecenderungan yang sama dapat dijumpai di negara-negara berkembang termasuk Indonesia. Di Indonesia, thrombosis (penyakit jantung koroner dan stroke) merupakan penyebab kematian nomor satu, lebih sering dari penyakit infeksi.

 

Data epidemiologik menunjukkan bahwa kejadian trombosis baik arteri ataupun vena semakin meningkat dengan meningkatnya usia sehingga mengakibatkan meningkatnya kejadian arteroslerosis. Hal tersebut sering dihubungkan dengan faktor imobilitas, penyakit metabolik, dan gaya hidup yang tidak baik.


Pemeriksaan D – dimer telah dikenal karena bersifat noninvasive, sensitive, spesifik, memiliki stabilitas tinggi, lebih mudah dan murah untuk mendeteksi adanya thrombus. D-dimer adalah produk degenerasi fibrin yang berguna untuk mengetahui abnormalitas pembentukan bekuan darah atau kejadian trombotik dan untuk menilai adanya pemecahan bekuan atau proses fibrinolitik. Fibrinolisis adalah proses aktivitas enzym hidrolitik plasmin untuk mencerna fibrin dan fibrinogen yang secara progresif mereduksi bekuan (trombus). Plasmin menyebabkan degradasi fibrin, meningkatkan jumlah produk degradasi fibrin yang terlarut. Fibrin degradation product (FDP) yang dihasilkan berupa fragmen X, Y, D dan E. Dua fragmen D dan satu fragmen E akan berikatan dengan kuat membentuk D-dimer. Hasil pemeriksaan kadar Ddimer yang normal mempunyai nilai sensitifitas dan nilai ramal negatif yang tinggi untuk kedua keadaan tersebut.

Target Peserta

Check icon
Semua Profesi Lainnya
Check icon
Semua Profesi Nakes (5 SKP)

Tujuan Webinar

Webinar Update Pemeriksaan D-Dimer Dalam Membantu Penegakkan Diagnosa Trombosis diselenggarakan dengan tujuan agar setelah mengikuti seminar ini peserta mampu :

  1. Menjelaskan pemeriksaan D-Dimer sebagai penunjang diagnose trombosis
  2. Update pemeriksaan sekaligus penjaminan mutu pemeriksaan D Dimer.
  3. Menerapkan proses validasi dalam pemeriksaan D Dimer

Kompetensi

Kompetensi yang ingin dicapai dari kegiatan webinar Update Pemeriksaan D-Dimer Dalam Membantu Penegakkan Diagnosa Trombosis adalah :

  1. Menjelaskan aspek klinis dan laboratoris trombosis
  2. Mengidentifikasi D Dimer sebagai penunjang diagnosa trombosis
  3. Menjelaskan pra analitik pemeriksaan D Dimer
  4. Menerapkan update pemeriksaan D- Dimer
  5. Menerapkan Quality Control pemeriksaan D- Dimer
  6. Menjerapkan validasi pemeriksaan D Dimer

Tanggal Pelaksanaan

Minggu, 25 Agustus 2024 pukul 01:00 s/d Selasa, 27 Agustus 2024 pukul 16:59

Konten Webinar

Konten yang akan diajarkan dalam Webinar ini antara lain:
Yang Anda dapatkan di webinar ini :
JPL8 JPL
Satuan Kredit Profesi (SKP)5 Satuan Kredit Profesi (SKP)
total durasi0 Menit total video Pembelajaran
bahan bacaan6 Bahan bacaan
konten6 Konten dapat diunduh
sertifikatSertifikat kelulusan

Ulasan Webinar dari Peserta

4.77
4.77/5 (1395 Ulasan)
80.65%
16.63%
2.37%
0.29%
0.07%
1417
Peserta sudah mengikuti Webinar ini